Dengan dukungan infrastruktur teknologi informasi serta produk yang memiliki brand yang kuat maka lengkaplah VeMMA sebagai sebuah pilihan bagi Home Based Business. Namun demikian untuk menjalankan bisnis VeMMA ini harus tahu betul tools dan tips promosinya. Berikut ini adalah beberapa tools dan tips agar anda semua bisa menjalankan bisnis VeMMA dengan baik.
Landing Page
Bila dalam dunia offline, maka syarat utama untuk berbisnis adalah adanya tempat usaha, entah itu kantor, toko, warung atau apapun sebagai tempat anda standby untuk melayani calon customer. Nah, demikian pula dengan dunia online, istilahnya adalah landing page, bentuknya adalah berupa website pribadi untuk mempromosikan apapun yang ingin kita promosikan. Berikut ini adalah beberapa tips untuk membuat landing page.
- Bila tidak ingin bermodal, maka bisa gunakan blog gratisan untuk membuat web pribadi untuk promosi vemma anda. Saya sarankan untuk menggunakan blogspot atau wordpress. Keduanya cukup mudah untuk digunakan namun secara pribadi saya biasa memanfaatkan wordpress dibandingkan dengan blogspot, hanya masalah kebiasaan saja.
- Bagi yang ingin gratisan, juga bisa memanfaatkan layanan dari Apsense Business Center untuk membuat web khusus untuk promosi anda. Ada beberapa keuntungan tambahan bila anda memanfaatkan Apsense, ada peluang pendapatan lain selain hanya sekedar mempromosikan produk.
- Bila memiliki modal, maka buatlah web promo sendiri, pertama tentukan dulu alamat web promo anda. Kemudian setelah itu tentukan paket hostingan web yang sesuai dengan kebutuhan anda. Dalam hal ini saya memanfaatkan jasa IntikaMedia untuk kepentingan pembelian domain dan paket hostingnya. Bisnis online memang tidak akan lepas dari dunia domain dan hosting. Maka bila ingin sekalian berbisnis domain dan hosting ada baiknya anda langsung saja memanfaatkan layanan dari Global Domain International (GDI), anda dapat domian dan paket hosting sekaligus dan juga kesempatan untuk menjadi afiliate domain dan hosting bagi pebisnis online yang lain.
Referral Site
- Bila dalam dunia offline, sebuah toko / kantor harus selalu ada yang menunggu agar aktivitas bisnisnya berjalan. Maka adanya karyawan / pegawai adalah menjadi penting sekali bagi kelancaran aktivitas bisnis kita, mereka inilah yang akan membantu menjalankan bisnis kita. Nah dalam dunia online, agar bisnis kita berjalan dengan baik, maka setelah punya landing page, maka langkah selanjutnya adalah memiliki tool untuk kepentingan get referral / get prospect. Referral site ini akan berfungsi sebagai petugas yang siap setiap saat melayani pembeli / customer dalam 24/7. Vemmabuilder adalah salah satu cara untuk menjalankan referral site bagi bisnis VeMMA ini.
Tentang VemmaBuilder
Bagi sebagian besar member di Indonesia, umumnya belum faham betul apa bedanya VeMMA dan vemmabuilder. Berikut ini sedikit informasi sehingga tidak lagi ada kebingungan tentang vemmabuilder.
Bisnis utama jus manggis VeMMA diawadahi oleh situs resmi perusahaan yang beralamat di http://vemma.com. Sementara vemmabuilder adalah support system yang fungsinya untuk kepentingan promosi pengembangan network member VeMMA.
Member VeMMA tidak harus memanfaatkan vemmabuilder dalam menjalankan bisnis vemma ini. Support system untuk VeMMA tidak hanya vemmabuilder, ada banyak yang lainnya, hanya saja memang vemmabuilder memiliki sistem yang unik sehingga banyak dipilih oleh member VeMMA untuk menjadi tools promosi groups VeMMAnya.
Salah satu kelebihan vemmabuilder adalah pada koneksi data dengan sistem utama VeMMA serta sistem promosi follow up member baru yang cukup lengkap. Upgrade data pada vemmabuilder akan konek juga dengan upgrade data pada VeMMA demikian juga sebaliknya. Untuk menjadi member VeMMA sebenarnya bisa juga dengan entry data oleh enrollernya / sponsor dari account VeMMA. Sementara bila menggunakan vemmabuilder calon member dapat mengisi data-data pribadinya secara manual pada form yang telah disediakan.
Sebagai jasa atas semua layanan yang diberikan oleh vemmabuilder, maka setiap member dikenakan cash sebesar US$ 19,95 per bulannya. Cash ini akan dianggap gratis untuk bulan depannya bila pada bulan berjalan kita berhasil menarik 5 paid member dari link promosi kita. Sementara itu pada sisi lain, anda juga punya kewajiban untuk order produk VeMMA sebagai bagian dari maintenance activation weeks anda. Sehingga bila anda gunakan vemmabuilder, maka setiap bulan anda harus membayar fee layanan ke vemmabuilder serta biaya order produk ke VeMMA.
Bila anda belum upgrade di vemmabuilder maka statusnya adalah P alias Pre-enrolled. Dengan status ini anda bisa promosi menggunakan link vemmabuilder anda tapi anda belum akan mendapatkan bonus apa-apa karena statusnya adalah free. Untuk mendapatkan semua bonus maka anda harus mengubah status anda dari P(re-enrolled) menjadi M(ember). Harus diingat, selagi status anda masih P(re-enrolled) maka semua daftar downline yang muncul dalam menu geneology anda, belum TENTU akan menjadi downline anda.
Bagi pasar dalam negeri (Indonesia), kesulitan utama dalam menjalan vemmabuilder adalah dalam hal penggunaan kartu kredit. Vemmabuilder hanya menerima pembayaran lewat kartu kredit untuk kepentingan upgrade member baik untuk pembelian produk ataupun untuk pembayaran fee layanan. Harus diakui masih sangat sedikit sekali penduduk Indonesia yang memiliki kartu kredit. Padahal kalau untuk sekedar menjadi member VeMMA, pembelian produk tidak hanya menggunakan kartu kredit, dengan bank tranferpun bisa dilakukan.
Sekali lagi...PENTING !!!
Apakah itu Vemmabuilder ?
- Vemmabuilder adalah salah satu VeMMA support system yang cukup sukses dan dipilih oleh banyak member VeMMA. Fungsi utamanya adalah mendapatkan prospek / calon mitra untuk bergabung di VeMMA dibawah jaringan kita. Vemmabuilder memang cukup powerfull dan bekerja dengan sistem 24/7 dan terkoneksi dengan sistem utama VeMMA. Vemmabuilder sifatnya adalah mitra member VeMMA dalam melakukan promosi. Sebagai kompensasinya maka kita harus membayar fee bulanan untuk segala fasilitas yang didapat dari vemmabuilder. Fee ini dapat digratiskan bila kita bisa meraih pencapaian new member tertentu.
- Vemmabuilder sifatnya adalah optional, member VeMMA bisa memanfaatkannya atau tidak. Sekali lagi fungsi vemmabuilder hanya untuk kepentingan mendapatkan prospek member. Bila tidak bergabung dengan vemmabuilder juga tidak apa-apa karena memang proses pengembangan jaringan VeMMA bisa kita atur sendiri sesuai dengan pola internet marketing yang kita kembangkan.
- Walaupun sifatnya optional, namun sangat dianjurkan untuk melakukan prospektus member dan promosi pengembangan jaringan VeMMA menggunakan tools ini. Dengan bantuan Vemmabuilder maka fokus kita adalah pada promosi produk / link bukan lagi disibukkan dengan manajemen prospek, biarlah data-data prospek di handle saja oleh vemmabuilder dan kita fokuskan pada promosi dan promosi.
- Daftar awal di vemmabuilder sifatnya adalah GRATIS, statusnya adalah pre-enrolled. Kita diberikan waktu 3 bulan untuk uprade menjadi paid member. Bila diatas 3 bulan belum paid maka semua data prospek member yang ada akan hilang. Dengan upgrade menjadi paid member maka anda akan mendapat link sbb untuk promosi http://vemmabuilder.com/no-ID
- Fungsi Vemmabuilder antara lain: - Mendapatkan prospek/calon rekan bisnis untuk bergabung dibawah network kita - Mengalokasikan downline secara AUTOBuilder - Merecord details prospek - Mem-follow up prospek - Memberikan informasi perkembangan bisnis - Memberi informasi produk - Training, dsb
Vemmabuilder, Apa aja fungsinya?
1. Memberi anda details Pre-Enrollee / prospek
2. Menyimpan details Pre-Enrollee & Paid member
3. Mem-follow up Pre-Enrollee (PE) & Paid Member (PM)
4. Menyusun downline secara otomatis
5. Memberi info tentang bonus
6. Menyediakan tools-tools yang berguna untuk bisnis anda
7. Memberi informasi-informasi penting
8. Menyediakan training
9. Menginformasikan perkembangan bisnis / jaringan anda
2. Menyimpan details Pre-Enrollee & Paid member
3. Mem-follow up Pre-Enrollee (PE) & Paid Member (PM)
4. Menyusun downline secara otomatis
5. Memberi info tentang bonus
6. Menyediakan tools-tools yang berguna untuk bisnis anda
7. Memberi informasi-informasi penting
8. Menyediakan training
9. Menginformasikan perkembangan bisnis / jaringan anda
dan banyak lagi fungsinya.
SARAN SAYA :
- Untuk menggarap pasar internet mancanegara, maka vemmabuilder sangat powerfull, kalau anda rajin promosi link vemmabuilder maka bukan hal yang sulit untuk mendapatkan downline dari berbagai negara di dunia ini. Saya gunakan banner dan link ini untuk promosi luar negeri.
- Untuk pasar dalam negeri, vemmabuilder akan menjadi sempit hanya pada mereka yang memiliki kartu kredit saja, padahal potensi pasar Indonesia juga luar biasa besarnya. Karena itulah maka untuk pasar dalam negeri gunakan model sederhana kirim email, sms atau gunakan web support kami seperti ini.